Bukan sekadar Berbagi

4 Tips Memilih Hewan Kurban

Syarat dalam Berkurban

dauddoank.com- Hari raya Idul Adha tidak lama lagi , tentunya perlu persiapan bagi orang yang mau berkurban mulai dari persiapan dana dan persiapan hewan kurban itu sendiri.

Selain persiapan dana dan persiapan hewan kurban perlu juga diingat bahwa hewan kurban hendaknya memiliki kriteria yang harus terpenuhi sehingga ibadah kurbannya sah menurut syariat Islam.

Adapun hewan kurban yang bisa dijadikan hewan kurban yaitu Kambing, domba, sapi, kerbau dan unta.

Ini beberapa tips dalam memilih hewan kurban agar ibadah kurbanya tetap dalam hukum atau syariat. Berikut adalah tipsnya:

1. Umur

Syarat hewan kurban wajib diperhatikan bagi yang ingin berkurban adalah usia hewan kurban tentu berdasarkan pada jenis hewan kurban kalau kambing minimal usia 1 tahun atau berjalan 2 tahun, Sapi minimal usia 2 tahun atau jalan 3 tahun, unta Minimal usia 5 Tahun atau berjalan 6 tahun.

Cara mengetahui usia hewan kurban yaitu catatan kelahiran tapi kalau tidak memiliki catatan cukup memperhatikan ciri fisik yaitu panjang tanduk melebihi telinga kalau sapi dan yang paling valid dengan melihat formasi gigi kalau sudah ada yg berganti itu sudah bisa dijadikan hewan kurban.

2. Gemuk

Berkurban adalah ibadah dengan mempersembahkan kepada Allah hewan.

Kemudian dihadiahkan kembali kepada kita dan orang-orang disekitar kita.

Jadi perlu diperhatikan kondisi badan hewan yang akan dikurbankan hendaknya gemuk sehingga daging yang dihasilkan lebih banyak sehingga bisa dihadiahkan kepada saudara-saudara atau orang disekitar kita.

3. Tidak Cacat

Hewan hendaklah hewan yang tidak Cacat atau tidak ada kekurangan dalam dalam anggota badannya dan sehat.

Hewan yang cacat tidak layak dikurbankan sesuai hadis misalnya buta, patah tanduknya, hilang ekornya maupun robek telinganya dan lain sebagainya.

4. Sehat

Tidak kalah pentingnya selain dari kriteria diatas adalah kesehatan hewan kurban harus diperhatikan.

Mulai dari kondisi fisik eksternal maupun kondisi fisik eksternalnya misalnya ada kulit yang terkelupas atau gatal, mengeluarkan air liur yang berlebihan, bau busuk ketika mengeluarkan tinja atau jalannya dalam kondisi pinjam.

Itulah beberapa tips semoga bermanfaat dan  ibadah Kurban kita diterima oleh Allah SWT – aamiin.